Kembangkan Produk Lokal, Bantuan CSR Bank Sulselbar Bakal Hadir Untuk TP PKK Parepare

PAREPARE, RADIO PEDULI – TP PKK Kota Parepare berkolaborasi Bank Sulselbar untuk memberikan bantuan modal usaha bagi umkm binaan pkk dalam mengembangkan usahanya.

Hal tersebut terungkap saat Rapat Koordinasi Ketua Tim Penggerak PKK Kota Parepare Hj Erna Rasyid Taufan bersama Pimpinan Bank Sulselbar Zul, dihadiri 4 Camat Se Kota Parepare, beberapa waktu lalu.

Pimpinan Bank Sulselbar cabang Parepare, Hazjul mengatakan, rapat kordinasi merupakan tindak lanjut terkait dengan CSR bank Sulselbar yang nantinya akan diperuntukkan bagi pelaku usaha yang baru memulai usahanya dengan menggandeng Tim Penggerak PKK Kota Parepare.

“Kita akan nanti berikan dana CSR kepada pelaku usaha atau yang baru memulai usahanya tidak memberatkan yaitu kredit tanpa bunga,”Jelas Hazjul.

Bank Sulselbar lanjutnya, berkolaborasi dengan Tim Penggerak PKK Kota Parepare agar dana tersebut bisa terserap ke semua kecamatan.

“Makanya kami melibatkan Kecamatan untuk mengawal kegiatan ini supaya bisa terserap. Jadi Betul-betul kita mencari orang yang memiliki usaha untuk memberikan pelajaran supaya mereka naik level. Yang tadinya tidak bisa dibiayai oleh perbankan dia naik level bisa dibiayai oleh perbankan,”tandasnya.

Sementara Ketua Tim Penggerak PKK Kota Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan membenarkan, kolaborasi ini sebagai upaya untuk membantu masyarakat banyak yang tidak memiliki modal tapi ingin berusaha

“Jadi PKK bekerjasama dengan Bank Sulselbar untuk memberikan bantuan masyarakat khususnya binaan PKK yang memang membutuhkan dan bagi sudah memiliki usaha,”jelasnya.(Ant)

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE