Lembaga Penyiaran Milik Pemkot Parepare Raih Dua Penghargaan KPID Award 2023

MAROS, RADIO PEDULI – Hal membanggakan kembali dipersembahkan dua Lembaga Penyiaran Publik Lokal milik Pemerintah Kota Parepare.

Dua LPPL di bawah naungan Dinas Komunikasi dan Informasi Bidang Humas Komunikasi Publik (HKP) telah berhasil mendapatkan penghargaan KPID Award 2023 Sulawesi Selatan, dengan kategori LPPL TV terbaik dan Talkshow Radio terbaik.

Dua penghargaan tersebut diterima langsung Kepala Dinas Kominfo Anwar Amir pada malam puncak penganugerahan KPID Award 2023, yang juga dihadiri langsung Gubernur Sulawesi Selatan
Dr Bahtiar Baharuddin , Ketua KPID Provinsi Sulawesi Selatan, Irwan Ade Saputra, Kepala Dinas Kominfo se Provinsi Sulawesi Selatan, yang digelar di Gedung Serbaguna Kabupaten Maros, Rabu malam (18/10/2023).

Atas penghargaan yang dicapai, Kepala Dinas Kominfo Anwar Amir mengungkapkan selamat dan terimakasih kepada Kru Radio dan TV Peduli telah bekerja dengan baik dan antusias sehingga mampu mendapatkan penghargaan ini.

“Alhamdulillah, selamat buat kru radio dan tv serta manajemen yang terus bekerja keras untuk memberikan kerja-kerja terbaiknya. Sekali lagi selamat buat kita semua, ” ucap Anwar Amir mantan Kabag Humas Pemkot Parepare.

Mantan Plt Dinas Perpustakaan ini, juga berharap agar penghargaan ini bisa menjadi motivasi bagi kru untuk terus berkarya lebih baik lagibke depannya.

“tentunya kami bangga atas prestasi ini. Semoga KPID Award berikutnya kita terus berinovasi menjadi radio terbaik dan tv terbaik. Semua program-program tentunya kita akan memberikan siaran-siaran yang terbaik kita, ” pungkasnya.

Selain Dua penghargaan, juga masuk 3 Nominasi yaitu kategori Lembaga Penyiaran Radio Peduli Perempuan dan Anak terbaik, dalam program Ragam Inspirasi, Nominasi kategori LPPL Radio terbaik dan Nominasi kategori Feature TV terbaik. (Ant)

Lembaga Penyiaran Milik Pemkot Parepare Raih Dua Penghargaan KPID Award 2023

MAROS, RADIO PEDULI – Hal membanggakan kembali dipersembahkan dua Lembaga Penyiaran Publik Lokal milik Pemerintah Kota Parepare.

Dua LPPL di bawah naungan Dinas Komunikasi dan Informasi Bidang Humas Komunikasi Publik (HKP) telah berhasil mendapatkan penghargaan KPID Award 2023 Sulawesi Selatan, dengan kategori LPPL TV terbaik dan Talkshow Radio terbaik.

Dua penghargaan tersebut diterima langsung Kepala Dinas Kominfo Anwar Amir pada malam puncak penganugerahan KPID Award 2023, yang juga dihadiri langsung Gubernur Sulawesi Selatan
Dr Bahtiar Baharuddin , Ketua KPID Provinsi Sulawesi Selatan, Irwan Ade Saputra, Kepala Dinas Kominfo se Provinsi Sulawesi Selatan, yang digelar di Gedung Serbaguna Kabupaten Maros, Rabu malam (18/10/2023).

Atas penghargaan yang dicapai, Kepala Dinas Kominfo Anwar Amir mengungkapkan selamat dan terimakasih kepada Kru Radio dan TV Peduli telah bekerja dengan baik dan antusias sehingga mampu mendapatkan penghargaan ini.

“Alhamdulillah, selamat buat kru radio dan tv serta manajemen yang terus bekerja keras untuk memberikan kerja-kerja terbaiknya. Sekali lagi selamat buat kita semua, ” ucap Anwar Amir mantan Kabag Humas Pemkot Parepare.

Mantan Plt Dinas Perpustakaan ini, juga berharap agar penghargaan ini bisa menjadi motivasi bagi kru untuk terus berkarya lebih baik lagibke depannya.

“tentunya kami bangga atas prestasi ini. Semoga KPID Award berikutnya kita terus berinovasi menjadi radio terbaik dan tv terbaik. Semua program-program tentunya kita akan memberikan siaran-siaran yang terbaik kita, ” pungkasnya.

Selain Dua penghargaan, juga masuk 3 Nominasi yaitu kategori Lembaga Penyiaran Radio Peduli Perempuan dan Anak terbaik, dalam program Ragam Inspirasi, Nominasi kategori LPPL Radio terbaik dan Nominasi kategori Feature TV terbaik. (Ant)

Dinilai Berhasil Maksimalkan Sumber Air Baku, DPRD Soppeng Jadikan PAM Tirta Karajae Percontohan

PAREPARE, RADIO PEDULI – Perumda Air Minum (PAM) Tirta Karajae Kota Parepare dalam mengatasi kebutuhan air bersih selama musim kemarau tahun ini, dinilai berhasil.

Keberhasilan tersebut menjadi perhatian dari daerah lain, salah satunya Komisi III Dewan Perwakilian Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Soppeng yang melakukan kunjungan kerja ke PAM Tirta Karajae, belum lama ini.

Wakil Ketua DPRD Soppeng, Riswan mengatakan, kunjungan ini dalam rangka konsultasi ke PAM Tirta Karajae terkait pelayanan pengelolaan tunggakan pelanggan.

“Tadinya kunjungan kerja kami untuk konsultasi terkait pengelolaan tunggakan pelanggan PDAM, tapi setelah mendengar pemaparan direktur, sepertinya (PAM) Parepare menjadi contoh bagi Soppeng,” jelas Riswan

Riswan mengakui, PAM Tirta Karajae telah berhasil dalam memaksimalkan sumber air baku yang terbatas dibandingkan Soppeng dengan air baku yang melimpah.

“Kami juga heran, dengan sumber air baku yang dimiliki Soppeng melimpah, sebagai contoh air baku Ompo saja bisa untuk pelanggan kota, belum sumber air permukaan lain,”pungkasnya.

Hal sama disampaikan Anggota Komisi III DPRD Soppeng Muhammad Ihsan. Dia mengatakan, hasil konsultasi dari kunjungan kerja ini nantinya menjadi bahan masukan untuk perbaikan manajemen PDAM Soppeng.

“Kita berharap, hasil kunjungan ini, bisa menjadi masukan yang baik untuk menata pengolahan dan manajemen distribusi air bagi manajemen Kabupaten Soppeng,” harap Muh Ihsan.

Direktur Pam Tirta Karajae Andi Firdaus Djollong (AFJ) memaparkan, keberhasilan Perumda yang dia pimpin berasal dari dukungan penuh Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe.

“Dukungan penuh dari pemerintah, dalam hal ini Wali Kota Taufan Pawe, ide pembuatan 16 titik sumur dalam sebagai jawaban pemenuhan hak dasar masyarakat,” beber Andi Firdaus.

Selain pemanfaatan 16 titik sumur dalam, Firdaus juga menjelaskan, sistem pengolahan dan produksi air PAM Tirta Karajae saat ini menerapkan sistem informasi berbasis teknologi Internet Of Thing (IOT).

“PAM Tirta Karajae saat ini, menggunakan sistem informasi berbasis teknologi atau IOT yang kami pasang pada pengolahan dan produksi,” tandas AFJ, akronimnya.(Ant)

Taufan Pawe Minta DKOP Jadikan Lovely Habibie Ainun Kegiatan Rutin Pemkot Parepare

PAREPARE, RADIO PEDULI – Pemerintah Kota Parepare menggelar puncak kegiatan Lovely Habibie Ainun Festival yang dihadiri Walikota Parepare Taufan Pawe, bersama Ketua Tim Penggerak PKK Hj Erna Rasyid Taufan.

Pelaksanaan Lovely Habibie Ainun ini digelar selama 3 hari yaitu tanggal 13 hingga 15 Oktober 2023, juga turut dihadiri para Pejabat Forkopimda, kepala SKPD yang dimeriahkan Ical DA dan Ila Lida di Alun-alun Lapangan Andi Makkasau Kota Parepare 2023.

Walikota Parepare Taufan Pawe pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa Lovely Habibie Ainun ini pertama kali dicanangkan oleh Bapak BJ Habibie pada saat peresmian Monumen Cinta Sejati Habibie pada Mei 2015 lalu.

“Hari perkawinan Habibie Ainun bertepatan dengan 12 Mei. Awal-awal Lovely Habibie Ainun ini kita laksanakan setiap tanggal 12 Mei, setiap tahun. Setiap momen itu kita mendata siapa-siapa warga kita di Kota Parepare ini yang bertepatan dengan hari pernikahan Habibie maka diberikan hadiah dan penghargaan yang ditanda tangani langsung oleh BJ Habibie, “kisah Taufan mengenang BJ Habibie.

Walikota dua periode ini meminta SKPD terkait untuk menghidupkan kembali tahun-tahun yang akan datang sebagai pengakuan dan penghargaan kita kepada Bapak mendiang BJ Habibie.

” Kota ini adalah kota cinta, kita cinta akan ciptaan Ilahi. Kita cinta akan hasil-hasil pembangunan dna kita cinta persaudaraan semua masyarakat Parepare tanpa terkecuali. Kita cinta akan hidup ketentraman, “pungkasnya.

Olehnya itu, sambungnya, Ia juga menyampaikan terimakasi kepada Kapolres sebagai kawal terdepan, agar terus mendekatkan hatinya dengan masyarakat Kota Parepare.

Walikota bergelar Doktor Hukum ini, juga menyampaikan terimakasih dan pamit kepada masyarakat Kota Parepare di sisa 16 hari masa kepemimpinannya. Ia berpesan untuk selalu menjaga hasil-hasil pembangunan yang tekah dilakukan hingga saat ini.

“tidak terasa 16 hari ke depan, saya akan mengakhiri jabatan saya sebagai walikota dan wakil walikota bersama Bapak Pangerang Rahim. Mudah-mudahan hasil pembangunan yang telah kami kerjakan selama 10 tahun betul-betul kita syukuri dan jaga. Karena kecintaan kita kepada kota yang sudah menjadi kebanggaan dan menjadi wajah terdepan di Sulawesi Selatan, “pesannya.

Pada kesempatan tersebut, Taufan Pawe juga mendapat surprise Milad yang ke-58 di tengah-tengah lantunan lagu dari Ical DA dan Ila Lida.(Ant)

Walikota Parepare Apresiasi Inovasi Kapolres Hadirkan Poskamling Tiga Pilar Tunjang Situasi Aman Jelang Pemilu 2024

PAREPARE, RADIO PEDULI – Walikota Parepare Taufan Pawe meresmikan Poskamling tiga pilar yang merupakan inisiasi Kapolres Parepare, guna menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat.

Pada kesempatan tersebut, Walikota bergelar Doktor Hukum ini mengapresiasi program-program atau inovasi Polri yang berkolaborasi dengan pihak TNI, untuk selalu berada di tengah-tengah masyarakat, guna menunjang situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, menjelang Pemilu 2024.

Pemerintah Kota kata Taufan, selalu mendukung penuh untuk merealisasikan inovasi-inovasi pihak Kepolisian dalam hal ini Kapolres Parepare, yaitu menghadirkan sistem keamanan lingkungan.

“bukan hanya secara fisik sikamlingnya tetapi secara fungsi, dan kesemuanya ini telah diolah dengan baik oleh Kapolres. Agar supaya fungsi-fungsi ini bisa dirasakan oleh masyarakat, ” tandas Taufan.

Menurut Taufan, sistem keamanan lingkungan tidak mudah diciptakan. Namun karena pergerakan TNI, Polri bisa tergambarkan animo masyarakat untuk memanfaatkan sistem keamanan lingkungan dengan menjalin silaturahmi.

“Jadi dibutuhkan komunikasi-komunikasi yang efektif, antara Pemerintah sampai perangkatnya ke bawah seperti Lurah, hingga RW dan RT. Tetapi tiga pilar yang dicanangkan dan menjadi inovasi Kapolres ini yaitu Babinkamtibmas, Babinsa dan Lurah, saya rasa ini perkuatan yang sangat luar biasa, “tandasnya.

Walikota Parepare dua periode ini menilai, dengan hadirnya Poskamling 3 Pilar ini, sangat bernilai positif untuk memberikan rasa aman dan kenyamanan bagi warga pada penyelenggaraan Pemilu 2024 mendatang. (Ant)

Parepare Surplus Air Bersih, Walikota TP Bangga Inovasi PAM Tirta Karajae

PAREPARE, RADIO PEDULI – Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe membanggakan inovasi yang dilakukan jajaran SKPD Pemerintah Kota Parepare termasuk Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PAM) Tirta Karajae.

Hal ini diungkap Taufan Pawe (TP) dalam prosesi pemberian penghargaan hasil penilaian indeks inovasi tingkat SKPD dan UPTD/Kelurahan lingkup Pemkot Parepare di Puslatbang KMP LAN RI, Makassar, Selasa (10/10/2023).

Prosesi itu turut dihadiri Kepala Puslatbang KMP LAN RI Makassar Andi Taufik, Wakil Wali Kota Parepare H Pangerang Rahim, Pj Sekda Parepare HM Husni Syam, jajaran SKPD Pemkot Parepare, termasuk Direktur PAM Tirta Karajae Andi Firdaus Djollong.

Dalam kesempatan itu Taufan Pawe mengulas bahwa inovasi yang menjadikan PAM Tirta Karajae unggul. Parepare yang tadinya krisis air bersih kini perlahan mulai teratasi menuju surplus air bersih.

“Inovasi yang sebabkan PDAM (PAM Tirta Karajae) saya unggul. Parepare sudah bisa surplus air bersih. Kami membangun 15 sumur bor dalam geolistrik dengan kapasitas produksi 20 liter per detik per sumur. Sehingga total kapasitas produksi 300 liter per detik,” ulas Taufan Pawe yang merupakan owner PAM Tirta Karajae.

Tidak hanya membangun sumur bor dalam, inovasi PAM Tirta Karajae bersama Pemkot Parepare lainnya adalah membuat beberapa reservoar yang kapasitasnya 1.000 kubik air per tangki. Itu agar masyarakat hingga pelosok Parepare bisa terlayani air bersih dengan baik.

“Inovasi-inovasi yang kita lakukan ini adalah untuk memenuhi hak dan pelayanan dasar masyarakat. Saya selalu tekankan kepada jajaran saya, perhatikan hak dasar dan layanan dasar, karena pemerintah harus selalu hadir untuk masyarakatnya,” tegas Wali Kota Parepare dua periode.

Taufan Pawe yang menyisahkan 20 hari lagi masa jabatannya, meyakinkan bahwa jajaran Pemkot Parepare memiliki SDM-SDM yang unggul. Sehingga dia yakin Wali Kota selanjutnya akan nyaman menggunakan SDM Pemkot Parepare karena sudah teruji dan handal.

“Selama masa pemerintahan saya, saya mengajak jajaran saya bukan hanya berlari tapi sprint. Harus cepat dan tepat sampai di tujuan. Saya juga menjadikan pribadi-pribadi yang berintegritas memiliki komitmen sebagai ASN. Dan saya ingin legacy (mewariskan) karakter. Karena tidak ada artinya komitmen kalau tidak berkarakter. Karakter lebih tinggi dari komitmen,” tandas TP, akronim Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel ini.(Ant)

Mahasiswa UKI Toraja Antusias Kunjungi Radio Peduli Parepare

PAREPARE, RADIO PEDULI – Universitas Kristen Indonesia Toraja (UKI Toraja), melakukan kunjungan ke Radio Peduli Dinas Kominfo Kota Parepare, Kamis (18/5/2023).

Kunjungan ini diikuti Puluhan Mahasiswa yang didampingi Dosen ProdiTeknologi Pendidikan UKI Toraja, dan disambut hangat oleh manajemen Radio Peduli Parepare.

Sofyan, salah satu Dosen penyiaran radio pendidikan prodi Teknologi mengatakan, kunjungan tersebut dilakukan, untuk melihat secara langsung produksi bagaimana program-program pendidikan yang ada di radio peduli kota Parepare.

“kebetulan saya mengampuh mata kuliah penyiaran radio pendidikan, dan mata kuliah inilah yang kami tugaskan kepada mahasiswa untuk datang ke Parepare, ” jelas Sofyan.

“jadi nanti juga akan ada proyeknya mahasiswa untuk membuat naskah radio pendidikan. jadi naskah ini nanti di konsultasikan juga sama teman-teman di radio peduli, ” sambungnya.

Sebelumnya, ia telah berkonsultasi dengan pihak radio di Kota Palopo, namun melihat antusiasme Mahasiswa yang ingin melakukan kunjungan ke Kota Parepare.

“sebenarnya sebelum saya ke kota Parepare, saya kemarin berkonsultasi juga sama teman-teman yang ada di Kota Palopo. tapi saya melihat antusiasme di radio peduli, lebih bagus, lebih care dan lebih welcome, jadi saya memilih ke sini meskipun ada tawaran juga di Palopo, “pungkasnya.

Sofyan menyebut, kunjungan yang dilakukan ini sudah sesuai harapan dan sejalan dengan mata kuliah penyiaran radio pendidikan UKI Toraja.

“pada saat sampai di sini, syukurnya apa yang kita harapkan itu sesuai karena kami memang fokusnya ke radio pendidikan. dan kebetulan tadi disampaikan ada dua program pendidikan di radio peduli. jadi saya kira ini sangat sinkron sekali bagaimana kami di mata kuliah yang secara teority, kemudian dipadukan dengan yang dilaksanakan oleh teman-teman di radio peduli, “tandasnya.(Ant)

Mahasiswa UKI Toraja Antusias Kunjungi Radio Peduli Parepare

PAREPARE, RADIO PEDULI – Universitas Kristen Indonesia Toraja (UKI Toraja), melakukan kunjungan ke Radio Peduli Dinas Kominfo Kota Parepare, Kamis (18/5/2023).

Kunjungan ini diikuti Puluhan Mahasiswa yang didampingi Dosen ProdiTeknologi Pendidikan UKI Toraja, dan disambut hangat oleh manajemen Radio Peduli Parepare.

Sofyan, salah satu Dosen penyiaran radio pendidikan prodi Teknologi mengatakan, kunjungan tersebut dilakukan, untuk melihat secara langsung produksi bagaimana program-program pendidikan yang ada di radio peduli kota Parepare.

“kebetulan saya mengampuh mata kuliah penyiaran radio pendidikan, dan mata kuliah inilah yang kami tugaskan kepada mahasiswa untuk datang ke Parepare, ” jelas Sofyan.

“jadi nanti juga akan ada proyeknya mahasiswa untuk membuat naskah radio pendidikan. jadi naskah ini nanti di konsultasikan juga sama teman-teman di radio peduli, ” sambungnya.

Sebelumnya, ia telah berkonsultasi dengan pihak radio di Kota Palopo, namun melihat antusiasme Mahasiswa yang ingin melakukan kunjungan ke Kota Parepare.

“sebenarnya sebelum saya ke kota Parepare, saya kemarin berkonsultasi juga sama teman-teman yang ada di Kota Palopo. tapi saya melihat antusiasme di radio peduli, lebih bagus, lebih care dan lebih welcome, jadi saya memilih ke sini meskipun ada tawaran juga di Palopo, “pungkasnya.

Sofyan menyebut, kunjungan yang dilakukan ini sudah sesuai harapan dan sejalan dengan mata kuliah penyiaran radio pendidikan UKI Toraja.

“pada saat sampai di sini, syukurnya apa yang kita harapkan itu sesuai karena kami memang fokusnya ke radio pendidikan. dan kebetulan tadi disampaikan ada dua program pendidikan di radio peduli. jadi saya kira ini sangat sinkron sekali bagaimana kami di mata kuliah yang secara teority, kemudian dipadukan dengan yang dilaksanakan oleh teman-teman di radio peduli, “tandasnya.(Ant)

Tingkatkan Mutu Pelayanan Berbasis IT, PAM Tirta Karajae Gelar Training SGWM

PAREPARE, RADIO PEDULI – Perusahaan Umum Daerah PAM Tirta Karajae, terus berupaya menjadi perusaahan yang modern.

Salah satunya dengan melaksanakan one day training Smart Grid Water Manajemen (SGWM), yang dilaksankan di meeting room kantor PAM Tirta, beberapa waktu lalu.

Technical Consultan Bima sakti, Muhammad Merian Affandi, menjelaskan, SGWM merupakan ekosistem manajerial pelayanan maupun tekhnis produksi dari hulu ke hilir, dengan penerapan sistem berbasis Internet of Things (IOT).

“SGWM merupakan system operasional tata kelola manajemen air berbasis tehnologi mencakup tekhnis dari proses produksi hingga ke pelanggan dan memudahkan pengendalian melalui sistem informasi yang valid, “jelas Merian.

Ia menambahkan, beberapa kelebihan SGWM ini dapat melalukan perhitungan NRW (kehilangan air) lebih cepat dan real time, realtine water balance monitoring, meningkatkan aspek layanan, perhitungan cast benefit produksi air dan membantu idle capacity.

“sederhananya selama ini, info kebocoran melalui laduan masyarakat, SGWM secara berkala setiap 30 menit akan mengirim data,termasuk jika terjadi kebocoran, selain itu kita bisa mengetahui secara akurat profil komsumsi air pelanggan ,”tuturnya

Direktur PAM Tirta Karajae Andi Firdaus Djollong mengatakan, perubahan sistem digitalisasi dalam upaya peningkatan mutu pelayanan bermuara pada kepuasan pelanggan dan efesiensi.

“sistem ini (SGWM) mencakup masa produksi , distribusi dan keberlangsungan ketersedian air, tentu muaranya kepuasan pelanggan dan akurasi data komsumsi pelanggan, sehingga perusahaan dapat melakukan efesiensi,”tambahnya.

Kedepan, PAM Tirta Karajae akan melakukan asesment dengan pihak Bima Sakti sebagai operator penyedia aplikasi untuk menerapkan SGWM pada satu wilayah District Meter Area (DMA) untuk dijadikan kawasan percontohan.(Ant)

Inovatif, PAM Tirta Karajae Sulap Lahan Kosong Jadi Sarana Olahraga

PAREPARE, RADIO PEDULI – Inovasi Direktur PAM Tirta Karajae bersama Direksi, yang merubah lahan kosong menjadi tempat saran olahraga Tennis Lapangan, mendapat apresiasi dari Ketua Persatuan Lapangan Tennis Indonesia (Pelti) Parepare, Husni Syam.

Apresiasi disampaikan Husni Syam, usai ditemui saat meninjau lapangan tersebut di kompleks Kantor pelayanan PAM Tirta Karajae Parepare.

“Sebagai pecinta olahraga tenis lapangan kami tentu sangat mengapresiasi Direksi PAM Tirta Karajae,” ucap Husni Syam.

Kepala Inspektorat pemerintah kota Parepare itu mengatakan, fasilitas sarana olahraga tenis lapangan tersebut akan menjadi venue pada penyelenggaraan event Wali Kota Cup 2023 mendatang.

Menurut Husni Syam, sarana olahraga yang di bangun Direksi PAM Tirta Karajae tersebut, sudah memenuhi standar penyelenggaraan sebuah event.

“Ya setelah kami tinjau sudah memenuhi standar meskipun masih di butuhkan beberapa pembenahan. Saya rasa waktunya cukup sebelum pelaksanaan Walikota Cup,” katanya.

Di tempat lain, Direktur PAM Tirta Karajae, Andi Firdaus Djollong menyampaikan terimakasih dan bangga atas apresiasi tersebut.

Mantan pimpinan DPRD Parepare itu mengungkapkan bahwa ide pemanfaatan lahan di sekitar kantornya tersebut terinspirasi dari konsep pembangunan yang selama ini digagas oleh Wali Kota Parepare Taufan Pawe.

“Kita bangga dengan dipilihnya nanti lapangan ini sebagai tempat penyelenggaraan event Wali Kota Cup. Jadi, ide pemanfaatan lahan kami ini tidak terlepas dari konsep pembangunan gagasan bapak wali kota. Kami terinspirasi,” tandas Ketua Badan Pengurus Harian UMPAR. (Ant)

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE